Minggu, 10 Juli 2011

Finish ke Enam Rossi Tetap Naik Podium

ITGP – Balapan di circuit Mugello sesalu istimewa buat Valentino Rossi. Ribuan penggemar datang memberi dukungan. Apalagi saat ini Rossi balap untuk team Ducati, yang juga merupakan tuan rumah di Italia. Circuit Mugello, terutama di area tribun Ducati menjadi lautan merah. Mereka adalah para pendukung Ducati dan terutama fans The Doctor.
Mugello 2011 Rossi Tifosi Video: Finish ke 6 Rossi Tetap Naik Podium

Rossi pun selalu memberikan sesuatu yang istimewa buat para pendukung di kampung halamannya. Selalu tampil dengan helm dengan corak khusus adalah salah satunya. Tahun lalu, ketika tak bisa ikut balapan, Rossi menyapa para penonton di circuit melalui saluran telepon dari Rumah Sakit.
Tahun ini, sayangnya, sang raja Mugello tak mampu tampil maksimal. Jangankan memenangkan balapan, untuk bersaing di barisan depan saja dia tak kuasa. Ironisnya lagi, juara seri Mugello kali ini adalah Jorge Lorenzo, yang notabene banyak dibenci oleh fans The Doctor.
Sambutan dingin pun harus diterima Lorenzo saat naik podium. Maklum, rider Spanyol itu bukanlah orang yang mereka harapkan bergembira di atas podium Mugello. Dan demi mengurangi kekecewaan penonton Italia, Rossi akhirnya muncul di podium dan melakukan wawancara sekaligus menyapa para pendukungnya.

0 komentar:

Berita Populer

Diberdayakan oleh Blogger.

Pengikut

Cari Di Blog

About Me

Foto Saya
Rennaisans25
Rennaisans..., berharap sebuah perubahan di masa depan.
Lihat profil lengkapku

MotoGP World Standing 2011

1 Casey STONER Honda AUS 218 Point
2 Jorge LORENZO Yamaha SPA 186 Point
3 Andrea DOVIZIOSO Honda ITA 163 Point
4 Valentino ROSSI Ducati ITA 118 Point
5 Dani PEDROSA Honda SPA 110 Point
6 Ben SPIES Yamaha USA 109 Point
7 Nicky HAYDEN Ducati USA 103 Point
8 Marco SIMONCELLI Honda ITA 76 Point
9 Colin EDWARDS Yamaha USA 75 Point
10 Hiroshi AOYAMA Honda JPN 70 Point
11 Hector BARBERA Ducati SPA 62 Point
12 Karel ABRAHAM Ducati CZE 46 Point
13 Toni ELIAS Honda SPA 43 Point
14 Alvaro BAUTISTA Suzuki SPA 39 Point
15 Cal CRUTCHLOW Yamaha GBR 34 Point
16 Loris CAPIROSSI Ducati ITA 29 Point
17 Randy DE PUNIET Ducati FRA 19 Point
18 John HOPKINS Suzuki USA 6 Point
19 Kousuke AKIYOSHI Honda JPN 3 Point

Next Race : 28 August, United States ,Indianapolis